Logo
Beranda Berita Single Post

Kwarda Kalsel Siap Jadi Tuan Rumah Kemah Bela Negara

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Selatan (Kwarda Kalsel) menggelar pertemuan dengan Kwartir Nasional dan Forkopimda serta SKPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan.

Pertemuan berupa rapat koordinasi dan survei bumi perkemahan kegiatan Bela Negara Nasional tahun 2020 di Kiram Park, Kabupaten Banjar, Selasa (28/1/2020). Pertemuan ini menyosialisasikan Kemah Bela Negara Nasional yang akan diselenggarakan pada Juli 2020 mendatang.

 

Ketua Kwarda Kalsel Hj Raudatul Jannah Sahbirin dalam paparannya menyampaikan kesiapan Kwarda Kalsel dalam menyelenggarakan Kemah Bela Negara.

 

 

Peserta yang akan hadir pada Kemah Bela Negara nanti diperkirakan sebanyak 1600 anggota pramuka se-Indonesia. Maka, segala persiapan untuk menunjang kegiatan tersebut telah kami persiapkan, katanya.

 

 

Raudatul mengaku pihaknya telah melakukan upaya-upaya koordinasi dengan beberapa daerah di Kalsel untuk mendukung kegiatan ini. Kami juga tak lupa menggkoordinasikannya dengan Forkopimda agar kegiatan ini sukses, karena itu target utamanya, ujarnya.

 

 

Sementara Waka Kwarnas Bidang Bela Negara Sunarto, menyampaikan pentingnya pendidikan bela negara bagi generasi muda. Bela negara bukan hanya milik militer saja, tapi seluruh warga negara perlu memiliki rasa cinta tanah air, tegasnya.

 

 

Menurut Sunarto, generasi muda perlu diberikan pendidikan bela negara yang intens sejak dini dan dengan cara yang menyenangkan. Salah satunya adalah melalui kemah bela negara. Kegiatan kemah bela negara yang akan dilaksanakan di Kalsel ini bisa jadi model. Karena kepengurusan kwarnas sekarang, untuk pertama kalinya ada Komisi Bela Negara, dan juga sesuai dengan amanat Inpres Nomor 7 tahun 2018 tentang aksi bela Negara Nasional, lanjutnya.

 

 

 

 

Senada dengan Kwartir Nasional, Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor menyampaikan sejarah perjuangan rakyat Kalimantan Selatan. Orang Banjar tahu rasa cinta tanah air adalah bagian kecil dari bela negara. Rakyat Kalsel juga ikut berjuang dalam memperebutkan kemerdekaan. Hanya saja sekarang kita tidak tahu bagaimana cara mewujudkan cinta tanah air dan bela negara itu, ungkapnya.

 

 

Oleh karenanya, Sahbirin berharap pramuka sebagai model dari generasi muda dapat menjadi pelopor dalam bela negara. “Dan Kalimantan Selatan siap menyamput pramuka di seluruh Indonesia untuk bersama-sama menggelorakan rakyat untuk cinta tanah air, pungkas Paman Birin.(kanalkalimantan.com/bie)

 

 

Sumber : https://kanalkalimantan.com/kwarda-kalsel-siap-jadi-tuan-rumah-kemah-bela-negara/