Logo
Beranda Berita Single Post

Pramuka Adalah Pemimpin Dan Teladan Masyarakat

Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Kalimantan Selatan (Kalsel) diapreasiasi Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor. Pasalnya selama masa pandemi Covid-19, Pramuka Kalsel aktif membantu penanganan dan pencegahan virus tersebut.

“Gerakan Pramuka sangat luar biasa telah ikut memberikan kontribusi bagi Banua dalam segala bidang, mulai dari bidang sosial, kemanusiaan dan bencana, bahkan saat ini di masa pandemi Covid-19 Pramuka selalu hadir menjadi garda terdepan bagi seluruh lapisan masyarakat dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ungkap gubernur selaku Ketua Mabida Kwarda Pramuka Kalsel saat menggelar orientasi satuan tugas penanggulangan Covid-19 dan bela negara, di Kiram Park Kabupaten Banjar,

 

 

 

Kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 5-6 September 2020 di Kiram ini diikuti 82 orang anggota Pramuka yang terdiri dari Andalan Kwarda, Andalan Cabang bidang Abdimasgana, anggota DKC, dan anggota Pramuka Peduli se Kalsel.

Gubernur yang disapa akrab Paman Birin ini memberikan semangat kepada peserta untuk terus berjuang dan berkarya. Ia meyakini Gerakan Pramuka mampu menghasilkan generasi berkualitas dan tangguh.

 

Sementara itu Ketua Kwarda Kalsel, Hj Raudatul Jannah mengatakan, dalam pencegahan dan penanganan Covid-19 Pramuka selalu aktif membantu program pemerintah dengan melakukan edukasi kepada masyarakat dan anggota Pramuka tentang penerapan pyshical distancing serta intens mengkampanyekan pola hidup sehat. Selain itu Kwarda Kalsel juga membagikan masker untuk mencegah penyebaran Covid 19.
 

 

Kemudian, Ketua Harian Kwarda Kalsel H Rusli mengatakan, tujuan kegiatan orientasi ini adalah untuk menumbuh kembangkan jiwa dan semangat nasionalisme serta bela negara dalam aksi penanggulangan bencana Covid-19 kepada anggota Gerakan Pramuka di Kalsel. Kegiatan ini mengambil tema “berbakti, mengabdi, membangun negeri”.

“Dalam dua hari para peserta selain dibekali pengetahuan tentang Covid-19, peserta juga mengikuti lomba poster dan video yang isinya menyampaikan informasi kepada masyarakat, upaya mencegah penyebaran Covid-19,” tutur Ka Rusli.