BANJARMASIN, KWARDA KALSEL – Setelah sebelumnya melaksanakan Sidang Paripurna Daerah (Sidparda), Kwartir Daerah Gerakan Pramuka (Kwarda) Kalimantan Selatan (Kalsel) melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Tahun 2025 yang dibuka secara resmi oleh Ketua Kwarda Kalsel Kak. Hj. Raudatul Jannah, S.KM. M.Kes. Sabtu (08/03/2025) di Aula Utama Gedung Pramuka Kwarda Kalsel, Jalan Mulawarman, Banjarmasin.
Rapat Kerja Daerah Kwarda Kalsel ini, bertujuan untuk Mengevaluasi program kerja tahunan yang telah dilaksanakan, Menyusun dan merancang program kerja tahunan yang akan datang, Menentukan kebijakan Kwarda dalam mengelola Gerakan Pramuka, Mempererat jalinan kerja sama antar pihak yang membidangi kepramukaan, Meningkatkan kolaborasi untuk mencapai target tahunan, Memperkuat koordinasi dan mempererat jalinan Kerjasama sinergitas antara semua pihak khususnya yang membidangi kepramukaan
Ketua Kwarda Kalsel, Kak Hj. Raudatul Jannah S.KM. M.Kes dalam sambutannya berharap, Rapat Kerja Daerah Tahun 2025, dapat dimanfaatkan dengan sekuat-kuatnya untuk memperkokoh Gerakan Pramuka di Banua Kalimantan Selatan, serta dapat terciptanya perpaduan kerjasama yang serasi antar semua komponen yang ada pada Gerakan Pramuka dan Materi Rakerda tentunya dapat menjawab tantangan sesuai waktu serta membuat perencanaan di tahun depan, juga Kegiatan Pramuka dapat direaktualisasi dalam rangka menghadapi tantangan global yang semakin kompleks.
“Rakerda ini diharapkan dapat mendukung generasi muda atau peserta didik kita untuk menjadi versi terbaik dari dirinya sendiri, yang tentu saja dalam bingkai kemaslahatan sosial dan budaya yang saling melengkapi. Gerakan Pramuka sebagai sebuah gerakan pemberdayaan kaum muda, harus terus berperan dalam membentuk kehidupan generasi muda yang siap dan mampu menghadapi tantangan dimasa depan” Ujar Kak Odah.
Ia juga menambahkan, dalam upaya memperkuat peran semua komponen pramuka, semua pihak hendaknya perlu berinvestasi dalam program pelatihan dan pengembangan, dimana para Pembina diberikan pengetahuan dan keterampilan untuk memberikan contoh kepemimpinan yang baik dan berkualitas kepada kaum muda. Selain itu, juga diperlukan dukungan dan penyediaan berbagai sumber daya yang memadai bagi kelompok-kelompok pramuka, dan memastikan mereka dapat menyelenggarakan kegiatan yang menarik dan bermakna, berjalan dengan efektif, kreatif, inovatif dan sportif serta semakin berkembang.
Mengakhiri sambutannya, Kak Kwarda Kalsel mengajak semua pihak agar dapat bekerja sesuai dengan urusan bidang masing-masing, serta bekerjasama dan bekerja bersama untuk memastikan bahwa Gerakan Pramuka mampu dan terus eksis menjadi organisasi pembentuk karakter bangsa yang relevan dengan kemajuan zaman. (TIM-PUSDATIN KALSEL)