MARTAPURA, KWARDA KALSEL – Sehari setelah pelaksanaan Momen 5 Rajab atau Haul Abah Guru Sekumpul, Pramuka Kwartir Daerah Gerakan Pramuka (Kwarda) Kalimantan Selatan (Kalsel) bersama Taruna Siaga Bencana (TAGANA) dari Dinas Sosial Provinsi Kalsel, langsung mendirikan tenda dan dapur umum yang menyediakan makanan dan minuman siap saji bagi para penyitas bencana banjir yang terjadi di Martapura Barat, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.
Dapur Umum ini menurut Ketua Kwarda Kalsel, Kak. Hj. Fathul Jannah Muhidin yang disampaikan oleh Kak H. Achmadi Ketua Harian Kwarda Kalsel, akan melaksanakan pelayanan sosial yang menyediakan 5.000 hingga 6.000 paket makanan dan minuman siap saji, yang diperuntukan bagi korban penyintas bencana banjir di Kecamatan Martapura Barat, Kabupaten Banjar.
.jpeg)
“Alhamdulillah, setelah pelaksanaan momen 5 Rajab kemarin, Pramuka dan Tagana Dinas Sosial Prov. Kalsel kembali dapat melaksanakan pelayanan sosial berupa pendirian Dapur Umum yang melayani keperluan makanan dan minuman siap saji, rekan-rekan para penyintas korban bencana banjir”. Ujar Kak. Achmadi saat ditemui pada pelaksanaan Dapur Umum. Selasa (30/12) Siang.

Dipilihnya Kecamatan Martapura Barat ini sebagai tempat utama pelaksanaan utama dapur umum, dikarenakan sebanyak 5.900 Kepala Keluarga (KK), 17.164 Jiwa dari 13 Desa terdampak bencana banjir terparah dari 9 Kecamatan yang terdampak di Kabupaten Banjar. Dan dalam pelaksanaan dapur umum dan penyaluran bantuan kali ini melibatkan berbagai anggota pramuka dari Kwarda Kalsel, Kwarcab Banjar, serta Kwarcab Banjarbaru yang terdiri dari unsur Dewan Kerja, Pramuka Peduli, Pusat Data dan Informasi, Saka Wanabakti, Saka Bakti Husada, Saka Bhayangkara serta Ambalan dan Racana.
Dapur Umum ini diperkirakan berlangsung selama 7 hari, tergantung situasi dan kondisi di lapangan, untuk melayani para penyintas bencana banjir yang terjadi akibat meningkatnya intensitas hujan disertai angin kencang, dan mengakibatkan meluapnya sejumlah sungai di Kabupaten Banjar, khususnya Sungai Martapura sejak Jum’at (26/12) Siang. (Pusdatin)